Al-Quran

Sejarah Internet

Dalam keberadaannya, internet memiliki sejarah. Pada tahun 1969, sebuah bagian dalam kementerian Pertahanan Amerika Serikat bernama ARPA (Advanced Research Project Agency) mulai melakukan sebuah proyek. Pada satu sisi proyek ini bertujuan untuk menciptakan jalur komunikasi yang tidak dapat dihancurkan dan disisi lain proyek ini bertujuan untuk memudahkan kerjasama antar badan riset diseluruh negeri. Maka setelah proyek ini dijalankan, terbentuklah ARPAnet.

Pada awalnya, hanya komputer sejenis saja yang melakukan pertukaran data. Dengan bertambahnya komputer di dunia dengan berbagai sistem operasi lain, menuntut solusi baru komunikasi yang tak terbatas antar semua badan yang tergabung dalam jaringan tersebut. Maka oleh karena itu dibuatlah Internetting Project, yang mengembangkan lebih lanjut hasil yang telah dicapai dalam ARPANet, agar media komunikasi baru ini juga dapat dimanfaatkan oleh berbagai sistem komputer yang tergabung. Kemudian vendor-vendor komputer meramaikan lalu lintas jaringan tersebut untuk berbagai kebutuhan sehingga terciptalah INTERNET.

Pengertian Internet dan Fungsi Internet

Internet merupakan singakatan dari Interconnection Networking, yang berarti hubungan dari jaringan -jaringan komputer dengan berbagai tipe dan jenis yang ada di dunia, dan dihubungkan dengan menggunakan alat komunikasi seperti telepon, salelit, dan lain-lain. Dengan begitu, internet mempunyai fungsi menghubungkan berbagai jaringan yang tidak saling bergantung pada satu sama lain sedemikian rupa, sehingga mereka dapat berkomunikasi.

Dalam mengatur komunikasi jaringan, internet menggunakan protokol standard yaitu protokol TCP/IP. TCP merupakan kepanjangan dari Transmission Control Protocol yang bertugas untuk memastikan bahwa semua hubungan bekerja dengan benar. Sedangkan IP merupakan kepanjangan dari Internet Protocol yang bertugas untuk mentransmisikan data dari satu komputer ke komputer lain. Secara umum, TPC/IP berfungsi untuk memilih rute terbaik transmisi data, memilih rute alternatif jika suatu rute tidak dapat di gunakan, mengatur dan mengirimkan paket-paket pengiriman data.

Dengan adanya TCP/IP, internet memiliki beberapa keuntungan, diantaranya adalah :
* Memberi kesempatan Internet menggunakan jalur komunikasi yang sama untuk pemakai yang berbeda pada saat yang sama
* Memberi Internet fleksibilitas
* Meningkatkan kecepatan transmisi data

Serba – Serbi Internet

Di dalam dunia Internet, terdapat beberapa istilah yang perlu diketahui, diantaranya :

* Alamat IP : Alamat IP (Internet Protocol) merupakan sebuah alat yang menggambarkan lokasi jaringan hingga komputer dalam jaringan tersebut yang harus dicapai. Alamat ini terdiri atas sebuah angka biner 32 bit atau empat angka yang dipisahkan oleh tanda titik.
* Alamat DNS : Karena angka biner tidak mudah diingat, maka dikembangkanlah sistem DNS (Domain Name System). Di dalam system ini, alamat disusun dalam sebuah hierarki berbagai wilayah yang mewakili sebuah kelompok host tertentu. Host adalah komputer dalam jaringan lokal (LAN) atau Wide Area Network (WAN), yang diakses oleh komputer lain dalam jaringan tersebut.
Agar penyampaian otomatis oleh Router tetap berfungsi, maka angka biner tetap digunakan. Bila kita memberikan sebuah alamat DNS, maka pertama-tama data dikirimkan ke sebuah Server yang kemudian akan diubah menjadi alamat IP yang dapat dibaca oleh komputer.

Berikut ini adalah beberapa singkatan jenis domain yang sering digunakan :
  1. com : perusahaan komersial
  2. edu : badan pendidikan
  3. gov : lembaga pemerintahan non-militer
  4. ac : badan pendidikan
  5. mil : milite
  6. net : jaringan
  7. org : organisasi lainnya
  8. int : organisasi internasional
Sedangkan di bawah ini adalah beberapa singkatan domain berdasarkan letak geografisnya :
  1. at : Austria
  2. pl : Polandia
  3. de : Jerman
  4. au : Australia
  5. pt : Portugal
  6. be : Belgia
  7. ch : Swiss
  8. se : Swedia
  9. bg : Bulgaria
  10. dk : Denmark
  11. uk : Inggris
  12. br : Brazil
  13. ee : Eslandiaus : Amerika
  14. fi : Finlandiaes : Spanyol
  15. cl : Cile
  16. fr : Prancis
  17. in : India
  18. ir : Irlandia
  19. jp : Jepang
  20. id : Indonesia
* FTP : (File Transfer Protocol) yaitu Program yang digunakan pada komputer berbasis Windows untuk mentransfer file (software atau dokumen) pada Internet.

* HTML : (Hyper Text Markup Language) yaitu bahasa standar yang digunakan browser Internet untuk membuat halaman dan dokumen yang dipajang pada Web. Selain memungkinkan komputer berkomunikasi, HTML juga menyediakan link di antara file-file yang ada di komputer yang berbeda dan dipisahkan oleh jarak yang jauh.

* HTTP : (Hyper Text Transfer Protocol) yaitu protokol yang memungkinkan bermacam-macam komputer yang saling berkomunikasi dengan menggunakan bahasa HTML

* HyperLink : Bagian dari Web page yang menghubungkan Anda ke file lain, menyediakan seamless link (hubungan) ke file-file pada komputer lain. Biasa dikenal sebagai link. Mengklik hyperlink berarti mem-browse suatu alamat web dan mengunjungi berbagai lokasi.

* Online : Sering digunakan untuk merujuk saat orang menggunakan Internet.

0 komentar:

Posting Komentar

Entri Populer

Okezone.com

Entertainment blogs