Untuk mendaftar Feed di Layanan FeedBurner berikut langkah-langkahnya :
- Masuk pada alamat http://www.feedburner.com/
- Pada kotak anda ketikan alamat blog anda lalu klik Next
- Setelah itu akan tampil halaman Idenfity Feed Source. Ada dua tetapi saya sarankan pilih opsi kedua yaitu RSS klik Next
- Halaman berikutnya pembuatan Account, masukan data secara lengkap lalu Klik Active Feed.
- Selanjutnya akan muncul halaman yang memberitahukan bahwa feedburner sudah dibuat, dibagian bawah anda klik link Skip Directly to Feed Management.
- Sesudah itu anda akan masuk ke halaman Dashboard
- Cari Kata Edit Feed Details di bagian atas lalu klik
- Akan Tampil feed Addres yang anda miliki. contoh punya saya adalah http://feeds.feedburner.com/blogspot/noterozein lalu copy alamat tersebut.
- Selanjutnya adalah menambahkan pada blogger anda, masuk ke dashboard blogger.com anda klik link Settings
- Lalu anda klink pada link Feed Site lalu anda masukan feed adress anda tadi pada kotak Post Feed Redirect URL
- Jika sudah Klik Save Setings
Blog anda telah terhubung pada layanan feed tersebut tapi masih ada langkah selanjutnya untuk menyempurnakan link feed anda, selanjutnya tinggal anda menambahkan Widget Reader tapi pada postingan menambahkan Widget Reader.
Widget Reader sendiri berfungsi agar pembaca bisa langsung menuju feed milik anda hanya dengan mengklik link tersebut. Berikut langkah-langkahnya :
Masuk kembali ke halaman Dashboard pada Feed Burner anda- Klik pada tab Publicize
- Pilih kategori Chicklet Chooser pada menu services.
- Pada Chicklet Chooser ada beberapa icon anda pilih paling pertama dengan icon besar
- Scrool mouse ke bawah
- Di bawah terdapat code html dan anda dapat menempatkan code tersebut di blog anda
- Atau dapat juga dengan cara praktis pada pilihan Use as Widget in, anda klik tanda panah kebawah dan pilih blogger lalu klik GO
- Setelah itu akan tampil halaman Add Page Element anda dapat mengganti tittle lalu klik Add Widget dan secara otomatis feed telah ditambahkan pada element halaman blog anda
Anda dapat mengatur letak sesuai keinginan anda dengan mengubah di tata letak blog anda. Cukup mudah kan.
Selamat mencoba
1 komentar:
terimakasih atas tipsnya...
Posting Komentar